MWCNU dan UPZISNU Tapos Galang Donasi untuk Korban Bencana Sukabumi

Tapos, Depok – Warga Nahdlatul Ulama (NU) Kecamatan Tapos terus bergerak aktif menggalang donasi untuk korban bencana alam di Sukabumi. Kegiatan ini diprakarsai oleh Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) dan Unit Pengelola Zakat Infaq dan Sedekah NU (UPZisnu) Kecamatan Tapos. Inisiatif ini bertujuan menumbuhkan kepedulian masyarakat, khususnya warga NU, terhadap saudara-saudara yang terkena dampak bencana alam.

Penggalangan donasi ini juga menjadi bagian dari sinergi dengan program Peduli Bencana Alam Tahap 2 yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Depok melalui Lazisnu Kota Depok. Bantuan yang diterima berasal dari berbagai elemen masyarakat, termasuk pengurus ranting NU, sekolah-sekolah, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM), badan otonom NU, hingga sumbangan perorangan.

Sistem “jemput bola” menjadi pendekatan yang diambil oleh UPZisnu dalam menggalang donasi. Bersama Banser, tim ini mendatangi langsung para donatur untuk mengambil bantuan, baik berupa uang tunai maupun barang. Inisiatif ini mendapatkan apresiasi luas dari warga NU di Kecamatan Tapos. Setelah terkumpul, donasi diserahkan ke PCNU Kota Depok untuk diteruskan kepada korban bencana di Sukabumi.

Salah satu donasi berasal dari Jamaah Masjid Riyadussholihin, Tapos, yang menyumbangkan pakaian layak pakai dan uang tunai. Ketua DKM Masjid Riyadussholihin, H. Hidayat, mengungkapkan bahwa bantuan ini murni hasil inisiatif jamaah yang membuat kotak amal khusus untuk korban bencana. “Kami berharap langkah ini dapat menjadi inspirasi bagi DKM masjid lainnya untuk turut berkontribusi membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ungkapnya pada Jumat, 27 Desember 2024.

Hj. Irmawati, pengurus Muslimat NU Ranting Kelurahan Jatijajar, juga menyampaikan terima kasih kepada Banser Tapos yang bersedia menjemput donasi langsung. “Sistem jemput bola ini sangat membantu, terutama bagi kaum ibu-ibu yang ingin berbagi tetapi terkendala untuk mengantar langsung,” ujarnya.

Baca juga  Genjot PMB, Prodi SI Lakukan Sosialisasi di Acara Pelantikan Pengurus PCNU Kota Depok

Di sisi lain, Ketua Tanfidziyah MWCNU Tapos, Ustadz Didin Muhidin, mengapresiasi semangat kolaborasi antara DKM, badan otonom NU, dan masyarakat dalam aksi sosial ini. “Kami sangat mengapresiasi peran aktif DKM, Banser, dan elemen lainnya yang terus bergerak. Kepedulian sosial seperti ini harus terus ditingkatkan. Terima kasih kepada Banser yang telah turun langsung ke lapangan untuk membantu,” tutur Ustadz Didin.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa warga NU, khususnya di Kecamatan Tapos, memiliki solidaritas yang tinggi dalam membantu sesama. Dengan terus menggalang kekuatan bersama, diharapkan upaya ini mampu meringankan beban para korban bencana alam di Sukabumi dan menjadi teladan bagi komunitas lainnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *