Depok, 8 Maret 2025 – Setelah sukses menggelar Gebyar Ramadhan PCNU-MWCNU pada 7 Maret 2025 di Masjid Al-Ikhlas Serua, Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Kelurahan Serua melanjutkan Safari Ramadhan dengan mengunjungi sejumlah masjid dan musholla di daerah tersebut.
Pada kesempatan kali ini, Masjid Ulul Albab yang berlokasi di Perumahan Gria Sasmita Asri RW 01 menjadi tujuan safari. Kehadiran jajaran pengurus PRNU Serua disambut baik oleh pengurus masjid dan warga setempat.
Selain melaksanakan tarawih keliling, PRNU Serua juga menyerahkan bantuan sumbangan untuk masjid serta cinderamata berupa jam dinding berlogo NU.
Ketua DKM Masjid Ulul Albab, Ust. Roham, mengungkapkan rasa terima kasih atas kunjungan dan bantuan dari PRNU Serua.
“Kami merasa sangat terhormat atas kunjungan dan perhatian dari PRNU Serua. Bantuan yang diberikan sangat berarti bagi kami dalam upaya memakmurkan masjid ini,” ujarnya.
Sementara itu, Drs. Sugiarto Isnandi, salah satu pengurus GP Ansor periode 1998, turut memberikan apresiasi kepada PRNU Serua. Ia berpesan agar kebersamaan dan kekompakan jamaah terus diperkuat, karena hal tersebut merupakan bagian penting dari Nahdlatul Ulama.
Meskipun cuaca hujan dan lokasi sekitar masjid sempat banjir, semangat pengurus PRNU Serua tetap tinggi. Kegiatan ini dihadiri oleh Rais Syuriah Ust. Junaedi, S.Ag, serta Ketua Tanfidziah PRNU Serua Dr. H. Asep Kamalaudin Nasir, S.Ag, MSi, beserta jajaran pengurus lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Tanfidziah PRNU Serua menegaskan bahwa bantuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat.
“Program kupon infak yang digerakkan oleh Lembaga Perekonomian PRNU kini menunjukkan hasilnya. Kami telah dapat memberikan bantuan untuk masjid dan musholla. Insya Allah, ke depannya kami juga akan memberikan bantuan untuk guru ngaji, fakir miskin, dan pengembangan organisasi NU di Kelurahan Serua ini,” ucapnya.
Selain kegiatan ibadah, Safari Ramadhan PRNU Serua juga meliputi buka puasa bersama dan kajian kitab Syarah Ahlusunah waljama’ah. Kegiatan ini tidak hanya memperkuat kebersamaan dan kekeluargaan antara pengurus PRNU dan masyarakat, tetapi juga menjadi sarana silaturahmi yang diharapkan dapat membuat masyarakat lebih mencintai NU dan merasa memiliki tanggung jawab dalam organisasi.
Penulis: Abdul Manaf