LAZISNU Depok menjalankan pilot projek menyebarkan 25 kotak amal ke pengusaha NU Kota Depok. Menurut Sekretaris LAZIZNU Depok Sodiqul Anwar , para pelaku usaha NU Depok merespon baik. Hal ini terbukti diantaranya dukungan dari pedagang tahu, Abdul Hadi atau akrabnya di sapa Kang Marsam, di Mekarjaya, Sukamaja, 16 November 2024.
“Alhamdulillah ya, pengusaha, pedagang mendukung program kami, sistem kami mencari dana ummat, saya sangat terkesan dengan Kang Marsam, walaupun UKM biasa mau mendukung,” kata Sodiqul.
Diakuinya awalnya sulit membangun kepercayaan kepada pelaku dagang dan usaha NU dan lainya agar mendukung sistem kinerja LAZISNU Depok. Namun berkat kegigihan para pengurus LAZISNU mempresentasikan program, akhirnya mereka mau.
“Awalnya sering ditolak. Merespon pun enggan. Akhirnya mereka mempercayakan atas kinerja kami.” ungkap sodiq.
Sodiq melanjutkan, kini membuahkan hasil. Ia juga berharap ada 1.000 pengusaha NU di Depok mau mendukung gerakan Mabadi Khorul Ummah ini, yang di dalamnya terdapat saling tolong menolong sesama manusia.
Merespon penjual tahu bersedia untuk dijadikan tempat kotak Lazisnu, Ketua LAZINSU Depok memuji kepedulian Kang Marsam tentang program pemberdayaan memaluia skema infaq.
“Sampaikan salamku kepada tukang tahu tersebut. Said memberikan hormat sebesar besarnya.ingsa allah siap ngopi di warung tahunya.” Tegasnya.
Ketua PCNU Kota Depok KH. Achmad Solechan ikut angkat bicara soal ini. Baginya seluruh komponen warga NU di Depok jika terus ambil bagian perjuangan, pasti NU akan semakin solid dan memberi manfaat kepada ummat.
“Mari kita kuatkan pilar sosial-ekonomi umat memalui gerakan ZISWAF.” Tegas KH. Achmad Solechan.
Kontributor: Salisiatul